Setiap orang tua pastinya memiliki keinginan agar anaknya dapat mandiri. Mengikuti zaman yang saat ini serba canggih pastinya menjadi landasan utama anak sulit mandiri, seperti ingin yang instan atau cepat. Disinilah peran orang tua yang utama, dengan cara mendidik, tutur kata, respon yang diberikan semua berkaitan erat dengan faktor pendukung kemandirian.

Proses, ya hal inilah yang harus dialami baik anak maupun orang tua untuk menuju kemandirian. Kunci awalnya adalah konsisten tetapi harus dengan langkah apa lagi?

Cek dibawah ini akan kami kupas tuntas untuk melatih anak menjadi mandiri :


1. Tanamkan Kebiasaan

Orang tua perlu menerapkan kebiasaan, seperti saat bangun tidur harus merapikan tempat tidur atau hal lainnya. Utamakan konsisten jangan bantu anak melalui Anda atau orang lain. Jika sudah menjadi kebiasaan pastinya akan terbiasa berperilaku mandiri terhadap kehidupan sehari-hari.


2. Tenang dan Sabar

Selalu tenang, jika Anda sebagai orang tua menerapkan kemandirian tidak tenang anakpun pastinya akan bingung, jadi lakukan segala perintah dengan tenang dan tetap sabar. Sabar juga menjadi faktor utama karena jika Anda marah pengaruh ini sangatlah tidak efektif untuk menuju kemandirian tersebut.

3. Tega 

Tega ya harus tega jika anak Anda negosiasi, membantah atau menangis dengan proses ini. Anda harus tega dan tegas karena jika tidak tegas atau tidak konsisten anak pastinya sudah tahu celahnya dan bisa mempermainkan Anda. Harus tega abaikan semua itu demi proses kemandirian ini.

4. Adanya Kesepakatan

Kesepakatan ini harus mufakat dengan lingkungan sekitar anak, seperti pengasuh atau orang tua yang menjaganya saat dirumah. Anak harus mandiri dan tidak boleh dibantu ini itu pada saat melakukan proses ini. Orang-orang di lingkungan ini cukup memperhatikan dan memberikan arahan jika sang anak bertanya. Intinya jangan sampai anak kebingungan dengan perlakuan yang berbeda.

Yes, lakukan 4 tips ini secara konsisten dan utamakan komitmen Anda untuk menjadikan anak lebih mandiri dan jauh dari kata manja. Selamat mencoba ya Parents, Good Luck!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *